Vacuum Cleaner merupakan salah satu peralatan rumah tangga yang saat ini sudah banyak digunakan untuk membantu meringankan perkejaan rumah manusia. Berbagai merk, tipe dan bentuk sudah ditawarkan kepada masyarakat agar masyakat bisa memilih sesuai keinginan hati masing-masing. Cara menggunakannya pun mudah dengan hanya menghubungkan Vacuum Cleaner ke power listrik lalu memilih kecepatan vacuumnya, kita pegang tuas Vacuum cleanerny dan mulai mendorong dan menarik vacuum tesebut ke tempat atau ruangan yang akan dibersihkan.

Pertanyaannya, apakah vacuum cleaner hanya sampai disitu saja teknologinya? Ternyata tidak, semakin bertambahnya tahun para ilmuan teknologi terus berupaya mengembangkan Vacuum Cleaner ini menjadi sebuah robot vacuum dimana manusia akan lebih dimanjakan dengan kehadirannya, kemudian manusia akan lebih bisa fokus pada kerjaan kantor tanpa memikirkan pekerjaan rumah khususnya membersihkan lantai karena sudah ada asisten berupa robot yang bisa melakukan pekerjaan secara otomatis dan efisien. Tahukah Anda Robot Vacuum ini juga di produksi oleh Brand yang sudah tidak asing lagi di telinga kita, produk-produk yang sudah mereka keluarkan hampir ada sebagian di rumah kita lohm apa sajakah itu? Berikut ini 5 Robot Vacuum dari Brand tersebut:

1.Mi Robot Vacuum

Brand yang mengeluarkan Robot Vacuum ini ialah Xiaomi, brand yang terkenal dari produk SmartPhonenya ini mengembangkan Robot Vacuum dengan berbagai fitur mulai dari kelengkapan sensor yang berjumlah 12 buah serta 3 prosessor untuk mendukung kinerja dari mesin tersebut, mempunyai kipas bertenaga tinggi supaya kotoran tersapu dengan bersih. Untuk melihat spesifikasi lebih detail bisa langsung klik tautan ini: https://www.mi.co.id/id/mi-robot-vacuum/

Artike Lainnya  Pengertian dan keunggulan Teknologi Jaringan 5G

robot vacuum cleaner canggih

2. LG HOM-BOT

Brand selanjutnya yaitu LG, Brand yang terkenal dari produk-produknya berupa peralatan elektronik mesin cuci atau lemasi es. Terobosan baru yang di usung LG berupa Robot Vacuum ini ikut meramaikan perkembangan Vacuum Cleaner dari brand lain. Robot Vacuum yang diproduksinya diberi nama LG HOM-BOTâ„¢ Turbo+ Robotic Smart wi-fi Enabled Vacuum. Mempunyai fitur unggulannya yaitu A clean report dimana pemilik akan diberikan informasi lewat Smartphonenya bahwa Robot vacuum sudah membersihkan ruang mana saja. Menggunakan Smart Inverter Motor membuat pengisapan menjadi lebih maksimal dan motor beroperasi pada daya magnet sehingga tidak ada gesekan menjadikan motor ini menjadi handal.

robot vacuum cleaner canggih

3. POWERbot Vacuum

Samsung adalah Brand yang memproduksi Robot Vacuum satu ini, Brand Raksasa yang sudah mengusai diberbagai sektor peralatan elektronik ini terus mengembangkan alat-alat untuk membantu meringankan perkejaan manusia. Fitur yang ada di robot vacuum ini salah satunya Recharge and Resume ketika Baterai sudah mulai habis padahal perkerjaan belum selesai maka akan otomatis kembali ke stasiun pengisian lalu mengisi daya begitu daya penuh maka tidak perlu mengulang pekerjaan akan tetapi melanjutkan sampai mana alat itu bekerja.

robot vacuum cleaner canggih

4. SmartPro Easy

Brand selanjutnya datang dari Brand yang kita kenal karena produk yang dibuat berupa Lampu, siapa lagi kalo bukan Philips. Ternyata Brand ini juga mebuat Robot Vacuum yang diberi nama SmartPro Easy dengan fitur pembersihan pintar dengan performa maksimal, extra ramping dan dapat menyedot di area yang sulit terjangkau serta mempunyai sistem pembersihan 2 langkah supaya kotoran dan debudapat ditangkap langsung. Untuk melihat spesifikasi lebih detail bisa langsung klik tautan dibawah ini:

5. Robot Vacuum Cleaner Panasonic

Terakhir Brand yang juga menciptakan robot vacuum yaitu Panasonic yang mereka beri nama Rulo MC-RS1A. Berbeda dengan produk-produk sebelumnya bentuk dari Robot Vacuum ini cukup unik yaitu Triangular atau Segitiga, penemu mempunyai alasan karena bentuk segitiga mempunyai sifat mampu memutar sepenuhnya dalam ruang persegi dan menjangkau sampai sudut kecil dan rumit di suatu ruang. Untuk melihat spesifikasi lebih detail bisa langsung klik tautan dibawah ini:

Artike Lainnya  cara perwatan printer infus atau injeksi manual

robot vacuum cleaner canggih