Apa itu PDF ? PDF adalah sebuah format dokumen yang memungkinkan membuat di dalamnya text, gambar, grafik. PDF merupakan singkatan dari (Portable Document Format), PDF pertama kali dibuat oleh perusahaan Adobe System pada tahun 1993 sekaligus pemilik hak cipta PDF tersebut. PDF pertama kali dibuat untuk mempermudah pertukaran dokumen, keunggulan dari dokumen yang dibuat dengan format PDF adalah dia tidak bisa diubah secara langsung oleh penerima dokumen tidak seperti file dokumen dengan format .doc, .txt ataupun yang lainnya. Namun belakangan ini file dokumen yang dibuat dengan format PDF bisa diubah isinya dengan menggunakan bantuan software PDF editor yang sudah banyak di media masa.

File PDF merupakan salah satu jenis file yang paling banyak digunakan saat ini. Dengan file PDF kita bisa membuat sebuah file dokumen berjenis ‘Read-only‘ alias tidak bisa diedit (Hanya bisa dibaca saja). Membuat file PDF saat ini tergolong pekerjaan yang sangat mudah, banyak aplikasi untuk membuat file PDF yang diberikan secara mudah alias gratis. Baik itu aplikasi berbasis desktop ataupun aplikasi pembuat PDF yang bisa diakses secara online melalui jaringan internet. Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, cara membuat file PDF itu banyak caranya, dan salah satunya dengan menggunakan aplikasi populer dari Office yaitu WPS Office. WPS Office diperuntukkan untuk menulis dokumen paling populer dan gratis tidak berlisensi seperti Microsoft Word, biasanya format hasil dari WPS Office berupa file doc atau docx.

Berikut langkah-langkah membuat file dalam bentuk PDF :

  • Langkah Pertama Buka Aplikasi WPS office kalian, buat dokumen baru. Kemudian tulis artikel atau dokumen yang ingin kalian buat menjadi PDF.
Artike Lainnya  Cara mudah mengubah format file video

  • Setelah itu pilih Menu di bagian atas kemudian pilih Export to PDF

  • Nanti akan muncul perintah untuk menyimpan File untuk PDF – nya di harddisk mana. Klik Save Path Lalu klik Custom Directory.

  • Nah sebelum Di Export to PDF setelah memilih Custom Directory selanjutnya klik document mana yg ingin kamu pilih untuk penyimpanan ini dan beri nama pada document itu agar kalian tidak kebingungan.

  • Kalau sudah di klik langkah yg diatas tadi nanti akan muncul langsung file dalam bentuk PDF

  • Jika Sudah semua berhasil maka telah selesai untuk cara membuat file pdf di wps office dan telah mengikuti langkah-langkah dengan baik.. Terimakasih Sudah di pratekkan.