Saat ini komputer atau laptop sudah menjadi barang yang biasa kita jumpai dan hampir semua rumah sekarang ini sudah memiliki komputer atau laptop di dalamnya. Dikarenakan komputer memiliki banyak sekali kegunaan dalam pekerjaan manusia sekarang, terlebih lagi bagi kalian yang bekerja diperusahaan menengah ke atas, tentunya harus memiliki sebuah komputer untuk mengerjakan tugas dan dokumen kalian. Dengan adanya komputer ini, maka pekerjaan akan menjadi lebih cepat dan lebih mudah untuk diselesaikan.

Ketika menggunakan komputer, seringkali kita melakukan banyak hal secara bersamaan atau yang disebut dengan multitasking, kadang terjadi keadaan dimana komputer hang dan lag yang bisa memperlambat pekerjaan kita. Ketika dalam keadaan ini biasanya para pengguna komputer akan merefresh komputer mereka agar lag dan hang sedikit mereda atau hilang. Untuk merefresh pada komputer caranya sangatlah mudah yaitu dengan melakukan klik kanan di dekstop dan pilih Refresh. Akan tetapi jika kalian ingin merefresh berulang kali menggunakan cara ini tentunya tidaklah efektif, sebenarnya ada sebuah cara yang lebih mudah, cepat dan simple untuk merefresh komputer kalian.

Fungsi Refresh Pada Komputer & Laptop

Terdapat beberapa fungsi refesh pada laptop dan pc kalian, berikut penjelasannya :

  • Apabila desktop tidak menampilkan sebuah file atau folder, icon yang baru saja kita buat sebelumnya, hapus, memindah dan juga simpan atau mengganti namanya.
  • Maka dari itu kita perlu melakukan mensingkronasi ikon di desktop.
  • Bila ada shortcut tidak bisa di klik.
  • Atau file yang dibuat oleh aplikasi lain tidak muncul.
  • Saat desktop yang berisi icon, file, folder, shortcut tidak muncul dengan semestinya.
Artike Lainnya  Bingung Laptop Mendadak Black Screen? Begini Solusinya

Itu merupakan fungsi yang sebenarnya dari tombol refresh pada komputer, lantas bagaimana cara untuk refresh di laptop? simak penjelannya berikut ini.

Cara Refresh Komputer dan Laptop Menggunakan Keyboard

cara refresh komputer laptop

Pada artikel kali ini saya akan menjelaskan bagaimana cara untuk merefresh computer dengan menggunakan satu tombol saja, bagaimana caranya ?

  • Yang pertama lakukan refresh seperti biasa pada Desktop dengan menggunakan Klik Kanan dan Refresh
  • Selanjutnya kalian bisa melakukan refresh dengan menggunakan satu tombol yaitu F5, dengan menggunakan tombol tersebut maka laptop atau computer kalian akan refresh dengan mudan dan lebih cepat.

Cara Refresh Komputer dan Laptop Dengan Mouse

Untuk cara yang kedua bisa dengan menggunakan mouse, caranya adalah :

  • Buka halaman Desktop Windows
  • Kemudian klik kanan dan pilih refresh
  • Maka computer sudah ter refresh

Itulah beberapa cara untuk refresh komputer dan laptop yang mudah sekali untuk kalian lakukan, semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk pembaca. Terimakasih.